Sabtu, 31 Juli 2010

rangkuman kata-kata cinta



Cinta hanya akan indah pabila berpondasikan kasih sang pencipta…. Karena Cinta berasal dari-Nya… Dan cinta yg paling utama adalah cinta kepada sang pencipta cinta…

Cinta tidak pernah meminta, ia sentiasa memberi, cinta membawa penderitaan, tetapi tidak pernah berdendam, tak pernah membalas dendam. Di mana ada cinta di situ ada kehidupan; manakala kebencian membawa kepada kemusnahan.~ Mahatma Ghandi
Cinta sejati adalah ketika dia mencintai orang lain, dan kamu masih mampu tersenyum, sambil berkata: aku turut bahagia untukmu.

Jika kita mencintai seseorang, kita akan sentiasa mendoakannya walaupun dia tidak berada disisi kita.
Jangan sesekali mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba. Jangan sesekali menyerah jika kamu masih merasa sanggup. Jangan sesekali mengatakan kamu tidak mencintainya lagi jika kamu masih tidak dapat melupakannya.

Kadangkala kamu tidak menghargai orang yang mencintai kamu sepenuh hati, sehinggalah kamu kehilangannya. Pada saat itu, tiada guna sesalan karena perginya tanpa berpatah lagi.
Kata-kata cinta yang lahir hanya sekadar di bibir dan bukannya di hati mampu melumatkan seluruh jiwa raga, manakala kata-kata cinta yang lahir dari hati yang ikhlas mampu untuk mengubati segala luka di hati orang yang mendengarnya.

Bukan laut namanya jika airnya tidak berombak. Bukan cinta namanya jika perasaan tidak pernah terluka. Bukan kekasih namanya jika hatinya tidak pernah merindu dan cemburu.

Cinta bukan mengajar kita lemah, tetapi membangkitkan kekuatan. Cinta bukan mengajar kita menghinakan diri, tetapi menghembuskan kegagahan. Cinta bukan melemahkan semangat, tetapi membangkitkan semangat -Hamka
Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu, tetapi lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cintamu kepadanya.

Cinta itu adalah anugrah yang terindah……
tapi seperti halnya sehelai daun yang jatuh dari pohonnya….
cinta bisa hilang begitu saja ……
tanpa anda sadari cinta anda bisa bertepuk sebelah tangan….
ataukah cinta anda akan abadi dlm hati anda sendiri untuk selamaya……..
silvana.patty@yahoo.co.id

aku ingin mencintaimu dengan sederhana: dengan kata yang tak sempat diucapkan kayu kepada api yang menjadikannya abu, dengan isyarat yang tak sempat disampaikan awan kepada hujan yang menjadikannya tiada (SAPARDI DJOKO DAMONO)

maaf kalo isi posting na repost :p
(cuman pengen berbagi aja kok )

Rabu, 28 Juli 2010

BPN-ISMKI (ada yang hilang darimu)


ok, kali ini saya akan membahas sedikit mengenai bpn-ismki serta kegundahan-kegundahan yang selama ini mengganggu tidur saya
(tulisan ini saya kerjakan pukul 3 pagi loh... -_- ZZzzZ)

Badan Pers Nasional-Ikatan Senat Mahasiswa Indonesia, atau yang sering di singkat BPN-ISMKI merupakan sebuah oraganisasi yang berada di bawah naungan ISMKI. bergerak di bidang jurnalistik, organisasi ini beranggotakan seluruh lembaga pers mahasiswa (LPM) yang berada di seluruh fakultas kedokteran di Indonesia. selain BPN ada juga BAPIN yang bergerak di bidang kepenelitian  dan juga beranggotakan seluruh lembaga kepenelitian di seluruh fakultas kedokteran di Indonesia.

awalnya, saya mengenal BPN-ISMKI ketika saya baru saja selesai mengikuti sekolah dasar jurnalistik (SDJ) yang di adakan oleh LPM SINOVIA FK UNHAS, pada saat itu bertepatan ada salah seorang senior di sinovia menjadi direktur dari BPN-ISMKI, mulailah saya bertanya-tanya apa sih BPN-ISMKI itu? setelah mengetahui sedikit0sedikit, saya pun sangat berminat untuk ikut aktif di BPN-ISMKI, namun kata k' fira (direktur BPN-ISMKI pada saat itu) saya harus aktif dulu di sinovia. akhir kata saya dapat membuktikan bahwa saya menaruh perhatian dalam bidang tulis menulis. dan saya terpilih bersama ke tiga teman saya (sky, mely, anggiat) mengikuti Munas Mukernas BPN-ISMKI IV yang di laksanakan di padang sumatera barat. mengikuti munas mukernas, mendapat banyak pengalaman,  membuat saya yakin untuk dapat berbuat lebih

Selasa, 13 Juli 2010

keluarkan aku dalam kotak itu

arghhh....
hati ini ingin teriak
hingga ia yang menaruhku dalam kotak ini tahu
bahwa aku ada

aku ingin keluar
tolong aku, jika kau memang peduli
keluarkan aku, saat ini.

aku sadar, dalam kotak itu aku bisa aman,
tapi aku tak menjadi diriku sendiri
aku bisa bebas, mencari apa yang hati ini inginkan
aku dapat hidup dengan caraku sendiri
bukan karenamu.

Minggu, 11 Juli 2010

sejarah lpm sinovia fk unhas



hi semuanya...milkysmile, kali ini saya akan sedikit membahas mengenai sebuah organisasi yang telah mendewasakan saya hingga seperti ini, namanya lpm sinovia fk unhas, lembaga yang bergerak di bidang jurnallistik di tataran kema fk unhas, kali ini saya akan membahas mengenai sejarahnya...

so... silahkan menikmati milkysmile milkysmile milkysmile

SINOVIA merupakan salah satu organisasi di lingkup Fakultas Kedokteran universitas Hasanuddin yang bergerak dalam bidang jurnalistik dengan slogan “Memediasi Komunikasi Yang Sehat”. Term “SINOVIA” diambil dari bahasa latin, yakni nama cairan sendi pada lutut yang membantu melicinkan pergerakan. Oleh karena itu SINOVIA sebagai lembaga pers mahasiswa juga diharapkan mampu memiliki fungsi pergerakan dengan tetap berlandaskan pada idealisme mahasiswa. Mengingat bahwa SINOVIA adalah lembaga pers mahasiswa kedokteran, maka setiap pergerakannya misalnya dalam hal pemberitaan sebagian besar mengacu pada aspek medis, namun tak menutup kemungkinanuntuk hal-hal diluar medis. Menilik sejarah ke belakang, saat awal pembentukannya atau saat kemunculannya sebagai media, SINOVIA berdiri pada tanggal 31 desember 1990, pada saat itu sinovia hadir dalam bentuk “bulletin”. Pemimpin Redaksi waktu itu adah Rudi S. Pontoh dan beliaulah yang dikenal sebagai pendiri SINOVIA.

Setelah tahun 1995 barulah SINOVIA terbit dalam bentuk “TABLOID” dengan Pemimpin Redaksi : Muh. Ahsan yang selanjutnya digantikan oleh Kamrullah yang kemudian mengundurkan diri dan diganti oleh Harifin Hafid dan selanjutnya di ambil alih oleh Fahriansjah. Kemudian, Fahriansjah digantikan oleh Wiwi Irawan digantikan oleh Aulia Rahman Basri. Pada tahun 2006, SINOVIA mencoba memunculkan majalah SINOVIA dengan kaloborasi berbagai warna di berbagai halamannya. Dulunya SINOVIA hanya sampul depan dan belakang saja yang warna sementara isinya berupa hitam putih.

Sekarang ini usaha pengembangan SINOVIA semakin banyak menghadapi tantangan diantaranya tuntutan moral untuk tetap terbit tapat waktu disela kesibukan perkuliahan dan semakin berkurangnya Sumber Daya Manusia yang mau memikirkan SINOVIA meskipun telah dilakukan perekrutan anggota baru. Meskipun demikian banyak kendala yang dihadapi, SINOVIA tetap berusaha untuk tetap eksis.

ini adalah bebrapa foto, dari senior2 yang telah membesarkan nama sinovia ^^b

pemimpin dan sinovia


ok2... saat menulsi catatan ini jam dinding bergambar donal bebek di kamarku sudah menunjukkan pukul 02.17 pagi. lagi-lagi insomnia ini kabuh lagi, tapi tidak apalah toh hikmahnya saya bisa kembali menulis... milkysmile

kali ini saya akan bercerita mengenai "pemimpin" kenapa harus pemimpin, coz sebentar lagi lpm sinovia tempatku bernaung akan mengalami pergantian kepengurusan. so pastilah akan ada pemimpin baru pula.nah, maslaahnya adalah apakah mereka(angkatan 08 fk unhas , yg anggota sinovia) telah siap ketika dimintai amanah sebagai seorang pemimpin? namun sebelumnya saya akan menguraikan seperti apasih makna seorang pemimpin di mataku. menurut http://kamusbahasaindonesia.org pemimpin adalah [n] (1) orang yg memimpin: ia ditunjuk menjadi ~ organisasi itu; (2) petunjuk; buku petunjuk (pedoman): buku ~ montir mobil, dalam artian orang yang mendapat amanah sebagai seorang yang memimpin seseorang ataupun beberapa orang dalam suatu komunitas. agak ribet memang artinya... milkysmile

walaupun secara makna harfiahnya memang agak ribet namun sebetulnya tidaklah seperti itu, dari kecil pada dasarnya kita telah belajar menjadi pemimpin, ditunjuk sebagai ketua kelas misalnya ^^. dalam agama pun sebetulnya telah di katakan bahwa manusia di turunkan ke bumi adalah sebagai khalifah(pemimpin). namun kenapa selama ini masih banyak yang enggan ketika diminta sebagai seorang pemimpin, akan banyak alasan ketika kita di mintai menjadi seorang pemimpin. apakah itu jurstru melanggar kodrat yang telah di berikan? hahahahaaa...^^b

nah, khusus untuk di sinovia, pemimpin yang bagai mana yang di perlukan??? apakah perlu pemimpin yang otoriter??? yang murah senyum (gw banget nih milkysmile)??? ataw yang punya latihan kader hingga tingkat nasional??? mungkin ada benarnya, namun satu hal yang di perlukan oleh sinovia adalah. apakah pemimpinnya tersebut cinta akan sinovia??? jujur saya tidak mementingkan mereka yang punya tingkat pengkaderan hinggak internasional untuk menjadi pemimpin sinovia, saya juga tidak mementingkan seseorang yang memiliki pengalaman organisasi hingga 11 oragainsasi untuk menjalankan sinovia, yang saya perlukan adalah seseorang yang mau dengan ikhlas membersihkan sekret sinovia ketika kotor, memarahi orang2 yang merokok di sekret ketika ada rapat, dan ikhlas tersenyum ketika mendapatkan "cobaan". nah apakah ada sosok pemimpin tersebut yang siap menjabat sebagai pemimpin sinovia???

akan saya tunggu di mucil yang akan datang.... milkysmile

Sabtu, 10 Juli 2010

me n my alpha 330

Photobucket heheheee... dah hampir setahun lamanya sy tidak menulis apa2 di blog sederhana ini... ahhhh, kangen juga sih sm blog satu ini. tapi yang saya herankan adalah, kok blog ini tiba2 jumlah pengunjungnya jadi 3000an orang yah??? bingung.... hahahahhaaaaaaa Photobucket

ok, kembali ke judul, dah 2 minggu ini
saya di belikan sebuah kamera dslr oleh ibu saya, yah itu pun dengan berat hati beliau mengiyakan keingina saya yang egois itu (di tambah celengan saya yang saya kumpulin uangnya selama saya masih smp pun di kuras Photobucket). mereknya sony alpha 330, mungkin beberapa pembaca akan heran, loh kok saya milih sony sih bukan merek "C" atau "N". yah... jawabannya sih kepengen beda ajah, lagi pula dari segi kemampuan kamera yang satu ini juga sudah jauh lebih baik dari pada teman2 seangkatannya yang sudah lebih dahulu ada. oleh karena itu di posting satu ini saya akan menampilkan beberapa foto yang saya ambil ketika "hunting" di beberapa tempat di makassar. silahkan menikmati... Photobucket

(follow me)





N.B: hampir semua foto2 ini dah saya upload di situs fotografer.net
jika teman-teman ada waktu, mampir lah di sana. ada banyak foto-foto yang "hebat" di buat oleh tangan putra-putri indonesia :P

ini yang kurasa


aku mencintaimu
sungguh aku mencintaimu
dalam hati ini mengatakan aku mencintaimu
dalam raga ini mengatakan aku mencintaimu
aku sangat-sangat mencintaimu
sungguh...
aku mencintaimu
------------------------------------------

sayang
ku berjanji menyayangimu selamanya
dalam setiap hembus nafas yang kau hembuskan
sebanyak itu pula sayangku kepadamu
menyayangimu dalam setiap senyummu
menyayangimu dalam setiap tetes air matamu
percayalah...
aku menyayangimu
-------------------------------------------

aku rindu padamu
dalam isak tangis langit kepada bumi
aku merindukan mu dalam setiap tetes tangisnya
merindukanmu dalam tawa dan tangismu
merindukanmu di tiap hembus nafasmu
yah...
aku sangat merindukanmu


wahai kekasihku...

Pemeriksaan Laboratorium Untuk Mendiagnosis Penyakit Leptospirosis


di sadur dari tulisan I Made Setiawan

Abstrak
Penyakit leptospirosis disebabkan oleh bakteri Leptospira dan tersebar di seluruh dunia terutama di Negara tropis dengan kelembaban yang tinggi. Penyakit ini dapat ditemukan di daerah pedesaan maupun perkotaan. Walapun demikian, penyakit ini sangat jarang dilaporkan. Hal ini mungkin disebabkan penyakit leptospirosis sulit dideteksi, karena mempunyai gejala klinis mirip dengan penyakit lain seperti influenza, hepatitis, demam dengue, tuberkulosis, malaria, dll. Berdasarkan hal tersebut, maka perlu alat diagnostic canggih yang dapat mendeteksi penyakit secara dini, sehingga penatalaksanaan penderita dapat dilakukan dengan tepat. Ada berbagai teknik laboratorium yang dapat digunakan untuk mendiagnosis penyakit leptospirosis diantaranya, (1) mendeteksi Leptospira secara langsung menggunakan mikroskop lapangan gelap atau mendeteksi bakteri Leptospira dengan membiakkan; (2) mendeteksi gen spesifik Leptospira menggunakan PCR; (3) mendeteksi antibodi terhadap Leptospira secara serologis menggunakan metode MAT, ELISA, RIA, IHA, dll. Semua metode ini mempunyai kelebihan dan kekurangan. Informasi ini dapat berguna untuk para klinisi, peneliti, dan ahli epidemiologi dalam menginterpretasi hasil pemeriksaan laboratorium.
Pendahuluan
Leptospirosis adalah penyakit zoonosis yang sangat penting, dan ditemukan hampir di seluruh dunia, terutama di belahan bumi beriklim tropis dan subtropis. Penyakit ini dapat berkembang menjadi epidemi di daerah perkotaan maupun pedesaan.1,2 Leptospirosis disebabkan oleh spirochaeta termasuk genus Leptospira, terdiri lebih dari 250 serovars.2,3 Pada manusia biasanya terjadi setelah penderita kontak dengan air tergenang yang terkontaminasi dengan kencing binatang yang terinfeksi, atau mempunyai pekerjaan berhubungan dengan tanah basah yang terkontaminasi dengan leptospira.4 Epidemi penyakit leptospirosis pada manusia di daerah tropis, terutama terjadi pada musim hujan. Gejala klinis yang timbul sangat bervariasi dari penyakit tanpa gejala sampai gejala yang sangat berat, seperti panas tinggi, nyeri otot dan sendi yang sangat hebat, kelainan pernafasan, hepar, ginjal, sampai terjadi penurunan kesadaran. 1,2 Gejala penyakit leptospirosis sering menyerupai gejala penyakit lain, seperti malaria, tuberkulosis, hepatitis, demam thypoid, dan infeksi parasit lainnya.5 Oleh karena itu, untuk menegakkan diagnosis pasti dengan hanya berdasarkan gejala klinis adalah sangat sulit, sehingga diperlukan pemeriksaan laboratorium yang cepat, tepat, dengan